LANGIT SENJA DI BUKIT NAMORA





Siang hari nan terik berangsur memudar. Cahaya gagah sang mentari perlahan mulai menepi menanti datangnya malam. Senja di Bukit Namora, diantara penat bekerja, adalah sebuah pesona.

Bukit Namora adalah nama sebuah bukit yang berada du Desa Muara Hemat, Kecamatan Batang Merangin – Kerinci. Disini, para petani menjalani hari-harinya dengan penuh harap. Diantara kilap kemerahan pepucuk pohon Kulit Manis / cassia vera, mereka menyempatkan diri menyiangi pokok-pokok kopi yang menghijau.

Bukit Namora bukan sekedar lahan perkebunan rakyat. Ada pesona disini. Jika memandang kesisi barat, kita akan berdecak kagum akan keindahan alam Kerinci yang tergambar dari sayup-sayup garis danau yang membayang. Disisi timur dan selatan, terhampar Taman Nasional Kerinci Seblat yang terlihat begitu alami. Sungguh, karya agung Sang Maha Kuasa tergambar disini, meski jauh dari keramaian negeri…

Comments

  1. Bukit Namora ini dulu nya terkenal di lereng nya yang terjal dan jurang dalam di bawahnya mengalir Batang Merangin ...menurut cerita orang2 terdahulu ....Awal pembenaan jln dari Temiyai ke Perentak( Kec:Pangkalan Jambu sekarang ) ....dizaman penjajah Jepang dan saat pebenaan jln di jaga oleh seorang tentera Jepang yang bernama "Namora '' sebagai juruteknik pembenaan jln tersebut ...
    Jln awalnya bukan di laluan sekarang yang telah di pindah kan ke bagian puncak nya dari lereng nya ...Juga jln asal nya dari Temiyai ke Burung pulo terus turun ke Perentak , tidak melalui Bibeng2 lima, Enam ,Tujuh ,Lapan ,Dua Belas, Maro Imat ,Penetai, sungai Pinang , Birun



    ReplyDelete
  2. trims info nya mamok...

    Murung pulo itu apakah yang disebut Muaro Pulau sekarang..?

    ReplyDelete

Post a Comment