DATA DAN FAKTA TENTANG BUMI KITA (2)


Berikut ini merupakan Titik terjauh di bumi

·         Titik di daratan yang merupakan titik terjauh dari lautan adalah 320 km dari kota Urumqi   di daerah otonomi Xinjiang   di Republik Rakyat Cina   pada 46°16.8′ LU 86°40.2′ BT. (sekitar gurun Dzoosotoyn Elisen). Posisi ini adalah garis lurus sejauh 2648 km dari garis pantai terdekat.
·         Titik di lautan yang merupakan titik terjauh dari daratan disebut titik Nemo berada di Samudera Pasifik pada koordinat 48° LS 125° BB yaitu sejauh kurang lebih 2670 km dari daratan terdekat. Berada di tengah-tengah wilayah lautan seluas 22.420.000 km². Wilayah ini lebih luas dari keseluruhan wilayah bekas Uni Soviet .
·         Pulau yang paling terpencil adalah Pulau Bouvet yaitu pulau yang tidak berpenghuni yang merupakan wilayah Norwegia  yang berada di koordinat 54°26′ LS 3°24′ BT. Daratan terdekat merupakan daerah tidak berpenghuni Ratu Maud   di Antartika sekitar 1.600 km sebelah selatan.
·         Kepulauan yang paling terpencil terdiri atas Pulau Paskah dan Isla Sala y Gomez  I berjarak sekitar 480 km satu sama lain. Berada sejauh 2.250 km sebelah barat laut Kepulauan Pitcaim dan 3.300 km dari pantai barat  Chili.


Catatan tentang Suhu Ekstrim di Bumi
·         Suhu tertinggi dicatat oleh stasiun meteorologi di  El Azizia, Sahara pada tanggal 13 September 1922 berada pada 57.8 °C (136 °F). Suhu tertinggi sebelumnya yaitu pada 56.7 °C (134 °F) berada di Death Valley, California   pada tanggal 10 Juli 1913. Dari 6 Juli sampai dengan 17 Agustus 1917 selama 43 hari berturut-turut suhu di  Death Valley yberada di atas 48 °C (120° F).
·         Suhu terendah yaitu pada -89.2 °C (-128.6 °F) berada di Vostok, Antartika pada 21 Juli 1983.
·         Titik terbasah berada di Cherrapunji, Bangladesh berada di ketinggian 1.290 m di atas permukaan laut menerima curah hujan rata-rata per tahun sebesar 1270 cm.
·         Titik terkering berada di gurun pasir Atacama, Chili yang hanya menerima curah hujan rata-rata per tahun sebesar 0.01 cm. Beberapa lokasi di gurun Atacama malah tidak pernah turun hujan selama 400 tahun!

sumber : Wikipedia

Comments